Apa itu IoT? Bagaimana manfaatnya bagi kehidupan sehari-hari? dan Seberapa penting perannya untuk kita?

Ingin tahu jawabannya?

Simak terus penjelasan berikut ini!

Pengertian IoT

Internet of Things merupakan sebuah konsep di mana suatu benda atau objek ditambahkan teknologi-teknologi seperti sensor dan software dengan tujuan untuk berkomunikasi, mengendalikan, menghubungkan, dan bertukar data melalui perangkat lain selama masih terhubung ke internet. Sehingga dengan adanya IoT kita dapat mengendalikan suatu benda tanpa menyentuh langsung tetapi menggunakannya secara otomatis.

Cara kerja IoT

Pertama-tama, sensor akan mendeteksi dan mengumpulkan data atau informasi. Misalnya, sensor yang mendeteksi QR Code yang menunjukkan data pembayaran dari rekening pelanggan. 

Selanjutnya, sensor akan mengirimkan data pembayaran ke cloud atau server. Cloud kemudian akan menyimpan dan memproses data pembelian menggunakan Artificial Intelligence atau machine learning.

Hasil pengolahan data akan membuat keputusan secara otomatis untuk perangkat Anda melalui sambungan internet. Misalnya, menampilkan data histori pembelian produk dan tren preferensi pelanggan. 

Manfaat dari pengaplikasian IoT

1. Pemanfaatan sumber daya yang efisien

Perangkat Internet of Things  akan saling terhubung dan berkomunikasi langsung sehingga penggunaan listrik menjadi efisien dan tidak akan ada penggunaan peralatan listrik yang tidak perlu.

2. Minimalkan upaya manusia

Perangkat Internet of Things  berinteraksi dan berkomunikasi satu sama lain dalam melakukan banyak hal untuk membantu tugas manusia. Hal ini tentunya akan membantu meminimalkan upaya manusia karena Internet of Things  melakukan berbagai tugas tanpa perlu campur tangan manusia.

3. Menghemat waktu

Otomatisasi aktivitas oleh Internet of Things akan menghemat banyak waktu karena manusia tidak lagi perlu untuk turun tangan secara langsung. Waktu di sini merupakan faktor utama yang dapat dihemat melalui platform Internet of Things

4. Meningkatkan keamanan

Internet of Things ini dapat membantu mengontrol rumah atau bahkan smart city melalui ponsel, mendeteksi potensi bahaya misalnya dalam berlalu lintas, serta memperingatkan pengguna sehingga dapat meningkatkan keamanan dan memberikan perlindungan pribadi. 

Contoh Penggunaan IoT

Implementasinya dapat kita temui sehari-hari seperti Penerapan Smart Home yaitu berfungsi sebagai keamanan dalam menjaga rumah. Jika dideteksi ada orang yang mencurigakan maka akan ada alarm atau tanda yang dikirimkan di HP. Wujud dari smart home lainnya adalah menyalakan lampu dan AC, membuka gerbang secara otomatis melalui HP.

Nah, untuk membuat IoT seperti Smart Home pertama kali yang dibutuhkan adalah board arduino sebagai mikrokontroller. Kenapa membutuhkan arduino? Untuk penjelasannya lebih lanjut kamu dapat membacanya disini.

Kamu bisa mendapatkan board arduino disini. Kami juga melayani free konsul mengenai proyekmu.

Sudah paham kan mengenai Internet of Things dan penerapannya dalam kehidupan sehari-hari?

Tertarik mencobanya?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *